Belum lama ini pemerintah membuka lowongan bagi calon asesor untuk sekolah/madrasah tahun ajaran 2019. Asesor ini sangat fundamental bagi setiap sekolah dalam melaksanakan ketentuan akreditasi sekolah. Asesor dibutuh memiliki sikap dan kepribadian yang terpuji, pemahaman serta penguasaan berkaitan Perangkat Akreditasi Sekolah/Madrasah yang memadai, dan juga memiliki keterampilan komputer dan internet untuk dapat menggunakan sistem penilaian akreditasi secara online.
Terkait dengan pemenuhan sumber daya asesor yang bermutu dan profesional ini, Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) melaksanakan rekrutmen dan seleksi calon asesor yang terstandar di 16 Provinsi sebagai berikut: Baca : Rekrutmen Calon Guru untuk Anak Anak Indonesia di Malaysia tahun 2019
- Aceh
- Bali
- Jawa Barat
- Kalimantan Selatan
- Kalimantan Tengah
- Lampung
- Maluku
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Papua
- Riau
- Sulawesi Barat
- Sulawesi Tengah
- Sumatera Barat
- Sumatera Selatan
- Sumatera Utara
Program Calon Asesor untuk Sekolah/Madrasah ini dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut:
Tujuan
- Sebagai acuan bagi BAN-S/M Provinsi dalam menyusun rencana, melaksanakan, dan melaporkan hasil kegiatan terkait rekrutmen dan seleksi calon asesor.
- Untuk memastikan terlaksananya proses rekrutmen dan seleksi calon asesor yang terstandar yang dilakukan oleh BAN-S/M Provinsi.
WAKTU DAN TEMPAT
- Rekrutmen dan seleksi calon asesor dilaksanakan dalam rentang waktu antara tanggal 4 Maret s.d. 30 April 2019.
- Tempat kegiatan proses rekrutmen dan seleksi calon asesor ditentukan oleh BAN-S/M Provinsi.
No.
|
Kegiatan
|
Waktu
|
1
|
Pengumuman dan Pendaftaran Calon Peserta
|
4 Maret – 4 April 2019
|
2
|
Seleksi Administrasi
|
11 Maret – 7 April 2019
|
3
|
Batas Akhir Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
|
9 April 2019
|
4
|
Seleksi Substansi
|
22 Maret – 15 April 2019
|
a. Penilaian Karya Tulis
| ||
b. Tes Wawancara
| ||
5
|
Batas Akhir Penyampaian Laporan Hasil Seleksi Substansi ke BAN-S/M
|
3 hari setelah seleksi substansi
|
6
|
Penetapan Hasil Seleksi oleh BAN-S/M
|
1 minggu setelah diterima hasil seleksi
|
7
|
Pengumuman Calon Asesor yang Lulus Seleksi
|
1 hari setelah penetapan
|
ALUR REKRUTMEN DAN SELEKSI
Alur rekrutmen dan seleksi calon asesor dilakukan sebagai berikut:
PERSYARATAN DAN KETENTUAN PENDAFTARAN
Persyaratan Pendaftaran bagi Calon Asesor
- Memiliki kualifikasi akademik minimal S1 (semua jurusan);
- Berpengalaman di bidang pendidikan minimal 5 (lima) tahun;
- Menandatangani Pakta Integritas bermeterai Rp 6.000,-;
- Memiliki keterampilan dasar mengoperasikan MS Office (Word, Excel, Powerpoint);
- Usia minimal 30 tahun dan maksimal 58 tahun;
- Berdomisili sesuai wilayah provinsi yang merekrut asesor;
- Mendapat rekomendasi dari atasan tempat bertugas atau lembaga/instansi/yayasan terkait (bagi yang berstatus pegawai aktif);
- Berbadan sehat;
- Tidak sedang menjabat sebagai staf sekretariat atau anggota BAN S/M Provinsi;
- Tidak sedang menjabat jabatan struktural di instansi tingkat provinsi/ kabupaten/kota.
- Pendaftar adalah dari unsur: dosen, pengawas, widyaiswara pendidikan, pelatih guru (yang bukan berstatus guru/kepala sekolah), dan pengembang teknologi pembelajaran.
Ketentuan Pendaftaran Calon Asesor
- Pendaftar mengisi Formulir Pendaftaran secara daring dengan lengkap.
- Formulir Pendaftaran dapat diakses pada tautan: https://bansm.kemdikbud.go.id/rekrutmen/
- Peserta seleksi mengunggah:
- Ijazah terakhir;
- Surat keterangan pengalaman kerja dari lembaga/instansi/yayasan tempat bekerja;
- Pakta Integritas sesuai format yang disediakan;
- Surat Pernyataan terampil mengoperasikan MS Office (Word, Excel, Powerpoint);
- KTP;
- Surat izin/rekomendasi dari atasan tempat bertugas (lembaga/ instansi/yayasan terkait bagi yang berstatus pegawai aktif);
- Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah;
- Daftar riwayat hidup yang dilengkapi dengan pasfoto berwarna ukuran 4x6 terbaru;
- Membuat tulisan dalam bentuk makalah sebanyak 2-3 halaman dengan tema: “Profesionalisme dan Kredibilitas Asesor dalam Peningkatan Mutu Pendidikan”. (Huruf Arial, ukuran font 12, dan spasi 1.5).
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran silahkan kunjungi website resminya di link berikut: https://bansm.kemdikbud.go.id/rekrutmen/