Beasiswa S2 Guru SD 2016, Telah Dibuka - Kabar gembira bagi Guru Sekolah Dasar, Pasalnya pada tahun 2016 ini, Kemenristekdikti akan memberikan kesempatan bagi guru sekolah dasar selurauh indonesia, Untuk melanjutkan studi S2 di universitas keguruan seperti UPI ( Universitas Pendidikan Indonesia ). Universitas Negeri Malang, Universitas Negeri Yogyakarta, dan Universitas Negeri Surabaya ( UNESA ). Baca Juga Pedoman Ejaan Bahasa Indonesia 2016
Beasiswa S2 Guru SD 2016
Namun tentunya terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan beasiswa ini, yang diantaranya yaitu, IPK minimal 2,75 ( Dalam Skala 0-4 ) , Lulusan Sarjana (S-1) dari program studi yang relevan dan terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) , Memiliki pengalaman mengajar minimal 2 (dua) tahun yang dibuktikan dengan fotokopi SK pengangkatan pertama yang dilegalisasi oleh pejabat berwenang, Guru dikdas yang berstatus sebagai pegawai negeri sipil (PNS) atau guru tetap yayasan, dan Berusia maksimal 37 tahun pada saat penutupan pendaftaran yang dibuktikan dengan fotocopy kartu tanda penduduk. Baca juga : Dana Insentif Bagi Guru Honorer
Program studi pilihan:
Guru SD : S2 manajemen pendidikan, S2 pendidikan dasar,
Guru SMP : S2 pendidikan matematika, S2 pendidikan sains, S2 pendidikan bahasa dan Sastra indonesia , S2 pendidikan bahasa dan sastra Inggris), S2 pendidikan ips.
Guru PLB : S2 pendidikan luar biasa
Untuk info persyaratan yang lebih lengkap, dapat dilihat berikut ini :
Bagi yang ingin mendownload Info persyaratan dan Cara Pendaftaran Calon peserta tersebut bisa klik Disini
Informasi resmi terdapat pada buku Pedoman Bantuan Peningkatan Kualifikasi Akademik S-2 Bagi Guru Pendidikan Dasar Tahun 2016 yang Akan diunggah pada Web Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemdikbud (http://gtk.kemdikbud.go.id/) atau Web Program Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya (http://pasca.unesa.ac.id).